POS GIZI ANAK CERDAS NAGARI MUNGKA, ADAKAN KEGIATAN PENYIAPAN MAKANAN BERGIZI BAGI ANAK STUNTING

#TOPIKPUBLIK.COM

POS GIZI ANAK CERDAS NAGARI MUNGKA,  ADAKAN KEGIATAN PENYIAPAN MAKANAN BERGIZI BAGI ANAK STUNTING

TOPIKPUBLIK.COM - Kabupaten Limapuluh Kota - 27/11/23 Salah satu upaya dalam mengatasi stunting di Nagari Mungka Kecamatan Mungka, Pihak Kenagarian menggagas kegiatan pembinaan kaum ibu dalam acara penyiapan makanan bergizi bagi anak di Pos Gizi Anak Cerdas Milik Kenagarian 

Berdasarkan informasi dari narasumber, Abdul Haris Petugas Gizi Puskesmas Mungka Sekaligus Ketua Persagi (Persatuan Ahli Gizi ) Kabupaten Lima Puluh Kota.

Anak stunting ( Kurang Gizi Sehingga Mempengaruhi Tinggi Badan ) Mungka sekitar 32 Orang atau sekitar 7.6%, angka tersebut jauh dibawah standar minimal Nasional yakni 14%. Sementara angka stunting Kecamatan Mungka sekitar hanya 6,3%. 

Meskipun angka stunting Nagari Mungka Rendah, dari pantauan kami sepertinya Pihak Kenagarian tetap berupaya menekan angka stunting serendah mungkin, dengan cara memberikan makanan bergizi bagi anak stunting secara berkala serta melakukan bimbingan penyiapan makanan bergizi pada kaum ibu yang di dampingi petugas ahli dari Puskesmas Kecamatan.

Dalam kegiatan Pos Gizi yang akan berlangsung selama 12 hari ini, Narasumber menyampaikan makan untuk Balita Harus kaya dengan Protein. Selanjutnya dalam rangka membentuk keluarga sadar gizi ada 5 hal penting yang harus di lakukan secara berkesinambungan, yakni ; 1. Mengkonsumsi Beraneka Ragam Makanan 2. Melakukan Penimbangan Berat Badan Secara Teratur 3. Memberikan Asi Ekslusif 4. Menggunakan Garam Beryodium 5. Mengkonsumsi Suplemen Makanan terutama yang mengandung unsur Vitamin A dan Zat Penambah Sel Darah Merah.

Karena menurut narasumber Vit. A adalah satu Vitamin yang dapat meningkatkan system Imun (Kekebalan Tubuh) selain Vitamin C. Kegiatan penyiapan makanan bergizi bagi anak-anak stunting tersebut di koordinir oleh kader Nagari dengan cara bergantian selama 12 hari kedepan begitu menurut keterangan salah seorang kader yang sempat kami temui Yantri Novia Liza.

Wartawan Sam

Editor Thab411